Kamis, 28 Februari 2013

Notifikasi Baterai Laptop "Consider Replacing Your Battery"

"Consider Replacing Your Battery" pada Laptop

Setiap ada masalah mengenai laptop saya tercinta, Insya Allah saya akan share ke teman-teman semua, apa masalahnya dan bagaimana mengatasinya. Kali ini adalah mengenai notifikasi pada indikator baterai "Consider Replacing Your Battery" pada Windows 7 yang ditandai dengan tanda silang merah pada indikator laptop.

Saat mengetahui hal tersebut, saya bingung dan loyo, waduh apa benar ya baterai saya sudah "rusak" dan saatnya minta diganti? Kalaupun diganti, harga baterai pasti mahal, mana kantong kosong lagi. Berikut screenshoot/ gambar saat notifikasi tersebut muncul.


Karena itu, saya langsung saja berseluncur di internet. Akhirnya saya mendapat jawaban mengenai masalah tersebut di atas. Banyak juga yang mengalaminya. Langsung saja berikut adalah langkah-langkah untuk mengatasi masalah di atas :
  1. Charge baterai laptop hingga 99%-100%, kemudian matikan laptop TANPA melepas chargernya.
  2. Hidupkan laptop kemudian tekan F8 berulang kali. Pilih safe mode.
  3. Cabut charger namun JANGAN jalankan aplikasi apapun saat safe mode.
  4. Biarkan baterai benarbenar habis dan mati dengan sendirinya.
  5. Biarkan 5 menit, baru kemudian pasang charger untuk mengecharge setelah itu nyalakan laptop dalam mode normal.
  6. Proses sudah selesai, peringatan "Consider Replacing Your Battery" hilang, baterai kembali normal.
Langkah tersebut memanfaatkan langkah kalibrasi baterai di mana meb[mbiarkan baterai yang semula 100% menjadi 0%, sehingga kini Windows dapat mengkalkulasi settingannya dan "tahu" mengenai daya baterai yang sesungguhnya.

Saya mencoba langkah tersebut sebanyak 2x, karena pada percobaan pertama tidak mengalami perubahan apa-apa pada notifikasi indikator baterai laptop. Dan saat percobaan ke-2, berhasil, sukses.


Tips memperpanjang umur baterai :
  1. Jangan menggunakan baterai laptop Anda sampai 0% apalagi sampai mati. Usahakan langsung mengcharge baterai laptop saat baterai minimal 10%.
  2. Jangan menggunakan laptop tanpa baterai (menggunakan laptop dengan charger langsung) atau bahkan mencopot baterai saat laptop sedang menyala dan sedang dicharge. Ini bisa menyebabkan kerusakan sirkuit/ komponen yang ada di dalam laptop bila terjadi ketidakstabilan arus listrik yang masuk ke laptop apalagi saat terjadi dan terkena petir.
  3. Jangan memakai laptop di atas kasur, sofa, dan sebagainya yang berbahan lunak/ tidak rata karena dapat mengganggu sirkulasi udara dalam laptop (udara panas tidak bisa keluar dengan leluasa). Gunakanlah laptop di atas meja lantai dan sebagainya yang berbahan keras/ rata.
  4. Gunakanlah kipas pendingin khusus laptop bila diperlukan.
*Ket : dari berbagai sumber

2 komentar:

Silakan tinggalkan pesan dengan kata-kata yang baik dan sopan, terima kasih.